Bayar pajak kendaraan bermotor secara online untuk samsat Banten, kini bisa dilakukan di Agen Toko Modern Fastpay di wilayah Provinsi Banten dengan mudah dan cepat.
Di masa pandemi ini dan untuk mengurangi kerumunan dan antrian di kantor Samsat wilayah Provinsi Banten, pembayaran pajak kendaraan bermotor melalui Agen Toko Modern Fastpay memudahkan masyarakat yang ingin membayar pajak kendaraan bermotor tanpa harus repot dan antri di loket Samsat. Cukup datang ke Agen Fastpay dan memberikan info nomor plat kendaraan, bayar pajak STNK lebih cepat dan mudah. Mudah bukan?
Layanan ini digunakan untuk pembayaran dan pengesahan tahunan secara online Pajak Kendaraan Bermotor, SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan), dan PNBP Pengesahan STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) yang dapat dilakukan secara nasional melalui aplikasi layanan mobile.
Apa yang perlu disiapkan untuk pembayaran PKB Banten?
Terdapat dua jenis Pajak Kendaraan Bermotor, yaitu pajak yang dibayar setiap tahunnya, dan pajak yang dibayar lima tahun sekali.
PKB tahunan adalah pajak rutin dan besarnya adalah 1,5% dari harga jual kendaraan. Pajak ini nilainya akan berkurang tiap tahunnya karena adanya faktor berkurangnya nilai jual kendaraan.
PKB lima tahunan artinya sudah saatnya kamu mengganti plat nomor kendaraan dan STNK. Khusus untuk pajak lima tahunan ini, kamu harus ke kantor Samsat induk di daerah tempat tinggal Anda.
Dokumen yang Dibutuhkan
Untuk membayar kedua pajak ini, persiapkan dokumen yang dibutuhkan berikut ini:
Syarat Pembayaran PKB Tahunan
- Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) asli dan fotokopi.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli yang masih berlaku. Nama yang tertera dalam KTP harus sama dengan STNK.
- Uang yang harus dibayarkan sesuai nominal pajak
Syarat Pembayaran PKB Lima Tahunan
- STNK asli dan fotokopi.
- Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) asli dan fotokopi.
- KTP asli dan fotokopi.
- Ambil formulir untuk cek fisik kendaraan oleh petugas.
“Warga negara yang baik taat membayar pajak. Apakah kamu sudah membayar pajak kendaraan?”
Untuk sementara, pembayaran pajak kendaraan bermotor Banten hanya untuk kendaraan yang berplat A saja yang bisa dibayarkan pajaknya.
Cara bayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Provinsi Banten di Agen Fastpay:
- Silahkan kunjungi Agen Fastpay terdekat.
- Bawa STNK motor ataupun mobil yang akan dibayarkan.
- Lakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Banten dengan menginfokan nomor polisi harus menggunakan huruf besar (misal: A 1234 BC)
- Pastikan nilai tagihan sesuai.
- Setorkan uang sebesar pajak yang harus dibayarkan.
- Simpan bukti pembayaran pajak untuk nantinya digunakan sebagai pengesahan di STNK kendaraan bermotor kamu.
- Lakukan pengesahan STNK ke kantor SAMSAT/ POLDA terdekat maksimal 6 (enam) hari setelah pembayaran dengan membawa bukti pembayaran tersebut.
Jadi, warga Banten tak perlu risau lagi jika ingin membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) bisa lebih mudah. Kamuisa di bayarkan pajak samsat Banten di Agen Toko Modern Fastpay yang tersebar di Provinsi Banten, ucapkan selamat tinggal antre panjang di kantor samsat.
Pembayaran samsat Banten ini merupakan peluang bisnis bagi kamu untuk melayani pemilik kendaraan bermotor yang akan membayar pajak tahunan. Selain itu kamu bisa mempunyai berbagai jenis layanan sekaligus, seperti bisnis PPOB, pulsa dan internet, voucher game, top up emoney, bisnis agen tiket pesawat, kereta api, bus AKAP, kapal PELNI, transfer bank, ekspedisi, dll.
__________
Tentang Bisnis PPOB Fastpay Terlengkap
Fastpay adalah platform untuk bisnis Layanan Keuangan Digital dan Bisnis PPOB Terlengkap dan Terbaik di Indonesia. Bisnis tiket di Fastpay sangat menguntungkan. Kamu bisa menjual tiket pesawat, kereta api, kapal PELNI dan bus AKAP dengan keuntungan yang besar. Tidak ada resiko dan modal kecil untuk bisnis PPOB dan bisnis pulsa Fastpay. Menjadi Loket Toko Modern Fastpay akan menaikkan level kamu menjadi entrepreneur digital.
Mengapa berbisnis PPOB Fastpay?
Bisnis PPOB Fastpay merupakan solusi bisnis bagi masyarakat Indonesia yang ingin mempunyai usaha pembayaran PPOB; bisnis pulsa murah; bisnis tiket travel pesawat, kereta api, bus AKAP, kapal PELNI; bisnis top up Gopay, OVO, DANA, LinkAja, SpeedCash, dll; bisnis ekspedisi; bisnis voucher game murah dan lengkap; layanan transfer uang, dll.
- Sistem bisnis PPOB yang mudah dijalankan sebagai bisnis utama atau bisnis sampingan.
- Komisi dan bonus yang menguntungkan dari bisnis PPOB, bisnis pulsa bisnis tiket travel, bisnis voucher game, bisnis ekspedisi, dll.
- Tidak ada kewajiban atau target transaksi, semakin banyak transaksi pelanggan semakin besar pendapatan bonus yang diterima.