Kembangkan Bisnis PPOB dengan Strategi SMART – Strategi SMART efektif dipakai untuk membantu mengembangkan bisnis. Berikut ulasan singkatnya!
Memulai sebuah bisnis tentu perlu ada pengorbanan. Mulai dari modal, waktu, serta kesiapan mental untuk tetap bertahan dan mengembangkan bisnis. Memulai bisnis juga tidak sekedar berlomba untuk menjual barang sebanyak mungkin.
Terdapat banyak hal yang harus disiapkan seorang pebisnis. Dimulai dengan mereka memahami target pasar dan kondisi persaingan dengan kompetitor, barulah kemudian bisa memahami tentang strategi SMART.
Berikut adalah ulasan singkat tentang strategi SMART
Apa itu Strategi SMART?
Strategi SMART atau yang juga dikenal dengan SMART Goals ini merupakan strategi yang digunakan untuk menentukan tujuan dari sebuah program atau kegiatan. Dengan menggunakan strategi SMART, maka tujuan akan dapat digambarkan dengan jelas lengkap dengan hal-hal yang harus dilakukan, indikator keberhasilan, hingga waktu yang mengikat strategi tersebut agar dapat berjalan dengan efektif dan efisien.
Strategi SMART membuat pemilik bisnis utamanya dapat melihat peluang di bisnis yang dimiliki maupun mengambil celah di tengah ketatnya persaingan pasar. Pemilik bisnis bisa menentukan langkah paling tepat tidak hanya sebatas peningkatan keuntungan tapi juga pengembangan bisnis di masa depan.
Baca juga : Jelajahi Peluang Bisnis PPOB di Indonesia serta Tips dan Trik Suksesnya
5 Poin Penting untuk Penerapan Strategi SMART
Dalam menerapkan strategi SMART ada 5 poin yang harus dijabarkan terlebih dahulu oleh pemilik bisnis. Berikut 5 poin penting dari strategi SMART:
S : Specific
Dalam poin Specific pemilik bisnis harus bisa menentukan target dengan jelas dan terfokus di satu tujuan. Tidak bisa satu strategi dibuat untuk mencapai beberapa tujuan sekaligus. Untuk membuat target yang spesifik, maka pemilik bisnis bisa menggunakan rumus 5W yakni What, Who, Why, Where, When.
Penggunaan 5 W punya kepentingannya masing-masing yakni :
- What : apa target bisnis yang ingin dicapai?
- Who : siapa saja pihak-pihak yang akan terlibat?
- Why : mengapa target bisnis harus tercapai?
- Where : dimana tempat pelaksanaan kegiatan untuk mencapai target bisnis yang telah ditentukan?
- When : kapan pelaksanaan kegiatan untuk mencapai target akan dimulai dan direncanakan selesai?
M : Measurable
Setiap target harus punya alat ukur yang jelas. Alat ukur tersebut untuk mengetahui performa dari setiap kegiatan yang telah direncanakan dan dilaksanakan sepanjang durasi waktu yang telah dibuat.
Alat ukur atau bisa disebut juga Key Performance Indicator (KPI) penting untuk dibuat oleh pemilik bisnis. Karena nantinya bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi strategi setelah semua selesai dijalankan dalam tenggat waktu yang ditentukan.
Untuk menentukan alat ukurnya sendiri bisa disesuaikan dengan target bisnis yang telah ditentukan. Misalnya dari tingkat awareness terhadap brand, konversi di pembelian, dan lain sebagainya.
A : Achievable
Tentunya selain menentukan target yang spesifik, penting pula untuk memastikan bahwa target tersebut masih bisa direalisasikan dan tercapai di akhir tenggat waktu. Tidak ada gunanya membuat target tapi ternyata ketika dilaksanakan banyak menuai kesulitan dan sulit untuk diwujudkan dalam tindakan bisnis yang nyata.
R : Relevant
Menentukan target dalam bisnis tentunya harus relevan dengan nilai-nilai bisnis yang sudah ditentukan untuk jangka panjang. Selain itu, harus pula relevan dengan visi dan misi yang dibuat sejak awal bisnis. Hal tersebut untuk mempertahankan nilai konsisten di mata konsumen. Jadi penting untuk menilai apakah target yang dibuat sudah relevan atau belum karena dampaknya lebih kepada citra perusahaan.
Target bisnis yang relevan juga bisa dikaitkan dengan kondisi bisnis dan persaingan. Jadi penting untuk pemilik bisnis mengetahui bagaimana situasi bisnis terkini dan mengambil langkah-langkah yang relevan untuk bisnisnya agar kedepannya dapat tetap menarik perhatian target pasar.
Baca juga : Mengoptimalkan Promosi Bisnis Top Up E-Money
T: Timely
Membuat strategi tidak bisa selamanya. Hal ini karena akan terus ada berbagai perubahan baik dari internal bisnis maupun eksternal bisnis. Oleh karena itu, idealnya strategi yang dibuat oleh pemilik bisnis harus terikat dengan durasi waktu. Entah itu dalam kisaran bulan hingga tahun.
Durasi waktu juga berkaitan dengan poin measurable atau pengukuran nantinya karena untuk melihat seberapa persen pencapaian dari apa yang telah dilakukan. Kemudian baru bisa dibandingkan dengan perencanaan dan target awal. Jadi akhirnya akan berkaitan juga dengan evaluasi dari strategi.
Kedepannya evaluasi akan menjadi dasar dari penentuan strategi baru tentunya dengan berbagai penyesuaian dari apa yang telah dilakukan. Termasuk juga tentunya apa yang telah tercapai, belum tercapai, hingga gagal tercapai.
Contoh Penerapan Strategi SMART di Bisnis PPOB
Sebagai pemilik bisnis PPOB, tentunya Anda juga bisa mulai menyusun strategi bisnis dengan menggunakan prinsip SMART. Tujuannya agar bisnis Anda tidak stagnan atau justru menurun karena tidak peka dengan perkembangan tren, situasi bisnis, dan persaingan yang tentu akan semakin meningkat.
Berikut adalah contoh penerapan strategi SMART untuk pemilik bisnis PPOB yang mudah untuk diterapkan:
- Specific : meningkatkan transaksi PPOB untuk kebutuhan rumah tangga sebesar 25% selama 3 bulan ke depan
- Measurable : mendapatkan jumlah transaksi setidaknya 10 transaksi setiap minggu
- Achievable : peningkatan transaksi didukung dengan kecepatan pelayanan transaksi
- Relevant : melakukan promosi di media sosial terkait layanan pembayaran tagihan secara berkala dan lebih personal ke calon pelanggan
- Timely : pelaksanaan kegiatan promosi hingga transaksi PPOB berjalan dalam kurun waktu 3 bulan
Tentang Fastpay Bukan Bisnis PPOB Biasa
Fastpay adalah platform untuk bisnis Layanan Keuangan Digital dan Bisnis PPOB Terlengkap dan Terbaik di Indonesia. 7 layanan bisnis utama di Fastpay sangat menguntungkan, yaitu layanan pembayaran, pembelian tiket transportasi, pulsa dan data, layanan transfer bank, pengiriman barang, top up 8 jenis e money, voucher game online, dengan keuntungan yang besar, tanpa resiko resiko dan model kecil.
Mengapa berbisnis PPOB Fastpay?
Bisnis PPOB Fastpay merupakan solusi bisnis bagi masyarakat Indonesia yang ingin mempunyai usaha pembayaran PPOB; bisnis pulsa murah; bisnis tiket travel pesawat, kereta api, kapal PELNI; bisnis top up Gopay, OVO, DANA, LinkAja, SpeedCash, dll; bisnis ekspedisi; bisnis voucher game murah dan lengkap; bisnis transfer uang, dll.
– Sistem bisnis PPOB yang mudah dijalankan sebagai bisnis utama atau bisnis sampingan.
– Komisi dan bonus yang menguntungkan dari bisnis PPOB, bisnis pulsa bisnis tiket travel, bisnis voucher game, bisnis ekspedisi, dll.
– Tidak ada kewajiban atau target transaksi, semakin banyak transaksi pelanggan semakin besar pendapatan bonus yang diterima.