Wah! Ternyata Begini Cara Mengatur Keuangan Paling Jitu

Kebutuhan hidup semakin hari semakin bertambah, menyebabkan pengeluaran kita pun juga bertambah. Untuk mengatur keuangan pribadi sebenarnya tidak rumit. Ada beberapa prinsip yang dapat dijadikan sebagai guidebook dalam mengelola keuangan pribadi. Prinsip-prinsip tersebut kerap disebut sebagai Golden Rules karena bisa diterapkan oleh siapa saja dan kapan saja.

Banyak masyarakat modern sekarang ini mengalami kesulitan dalam mengatur gaji setiap bulan yang diterima. Malah tidak jarang, kamu mungkin pernah kehabisan uang sebelum pertengahan bulan. Hal ini bisa jadi karena kamu tidak mengelola gajimu dengan baik. Tapi ada cara jitu lho bagaimana mengelola gaji bulanan dengan bijak.

Apa saja? Yuk simak tips berikut :

#1 Buat Anggaran Harian, Mingguan, dan Bulanan dengan detail

Untuk mengatur keuangan, kunci pertama yaitu dengan membuat budget plan. Rencanakan dengan matang apa yang harus dibeli selama di catatan harian, mingguan, maupun bulanan. Pastikan apa yang akan dibeli adalah apa yang benar-benar dibutuhkan.

Cobalah untuk menerapkan hal ini untuk mengatur budget yang kamu keluarkan. Cobalah membuat list kebutuhan seperti berikut ini:

  • Biaya makan satu bulan
  • Biaya pulsa internet
  • Kebutuhan sehari-hari (pasta gigi, sabun muka, dan kebutuhan lainnya)
  • Bensin/ongkos kendaraan
  • Uang darurat
  • Bayar Cicilan

Nah, dengan contoh kecil di atas, kamu bisa menyesuaikan dengan gaji bulanan dan kebutuhanmu. Setelah ditulis, jangan lupa untuk dilaksanakan, bahkan kalau perlu tempel di dinding kamar sebagai reminder agar terlaksana dengan baik.

#2 Manfaatkan Diskon atau Promo

Seiring perkembangan dunia ekonomi, semua bisnis berlomba-lomba untuk memberikan promo yang dapat menarik lebih banyak pelanggan. Nah, kamu bisa banget memanfaatkan momen ini untuk berbelanja. Contohnya, ada pameran buku dengan diskon menggiurkan, diskon mall ketika hari-hari besar dan weekend, dan seterusnya.

Manfaatkan setiap diskon yang diberikan oleh berbagai tipe produk. Untuk mengetahui produk apakah yang sedang dalam program diskon, Anda dapat mengunduh beberapa aplikasi seperti membership fastpaygroupon, dealoka, atau aplikasi sejenis lainnya.

#3 Sisihkan untuk Tabungan

Biasanya setelah menerima uang gaji, kamu akan merasa kaya karena baru mendapat uang. Kalau tidak mau boros, mulai sekarang hapus perasaan ini. Biasakan untuk selalu memasukkan setengah uang gaji ke dalam rekening tabungan, sebelum kamu tergoda untuk membeli ini dan itu.

Akan lebih baik kalau uangnya ditabung di akun bank yang khusus untuk menabung. Tetapi ingat, rekening khusus tabungan harus disimpan baik-baik, jangan sampai sering keluar masuk mesin ATM ya.

#4 Hindari Belanja Berlebihan

Jika kamu tidak ingin bersedih ketika tanggal tua mulai datang karena kehabisan uang, cobalah untuk mengontrol diri untuk tidak berbelanja secara berlebihan saat menerima gaji di awal bulan. Belilah apa yang diperlukan sesuai budget plan seperti pada tips nomor 1.

Prioritaskan apa yang menjadi kebutuhan. Memuaskan diri ketika sedang memiliki uang memang penting, namun ingat, apa yang kamu lakukan menentukan yang akan datang. Boros dahulu sedih kemudian, atau hemat dahulu bersenang-senang kemudian. Make your best decision.

#5 Evaluasi Pengeluaran Tiap Bulan

Setelah membelanjakan dan menggunakan uang untuk berbagai kebutuhan, jangan lupa untuk report atau evaluasi pengeluaran selama satu bulan. Apakah sesuai target, melebihi target, atau bahkan belum mencapai target. Dengan membuat catatan evaluasi berkala, kamu bisa tahu apa kelemahanmu saat mengelola keuangan. Nah, setelah itu kamu bisa menemukan cara untuk menanggulangi kelemahan itu.

Jangan lupa tulis secara rinci hal-hal yang harus diperbaiki jika kamu belum bisa mencapai target sesuai yang ditulis pada budget plan.

#6 Jangan Lupa Sedekah

Aspek ini tak kalah penting lho. Betapa bermanfaatnya penghasilanmu jika kamu bisa berbagi kepada orang lain yang membutuhkan. Kamu tidak akan rugi juga ketika harus bersedekah kepada orang yang lebih membutuhkan, dan kamu akan merasakan kepuasan tersendiri apabila menyenangkan orang lain yang kurang mampu dengan hasil keringatmu sendiri.

Dengan bersedekah pula pada orang yang membutuhkan, kamu akan belajar untuk mensyukuri nikmat sehingga membuatmu lebih bijak dalam mengelola keuangan setiap harinya.

#7 Cari Penghasilan Tambahan

Jika kamu ingin menikmati hidup dengan penghasilan lebih banyak, dan tidak ingin merasa kesusahan karena harus berhemat, maka cara lain yang dapat kamu lakukan adalah dengan mencari penghasilan tambahan. Semakin besar penghasilan yang kamu dapatkan, semakin besar pula uang yang dapat kamu nikmati dalam memenuhi kebutuhan hidup.

Untuk mencari penghasilan tambahan, biasanya ada beberapa cara yang dapat dilakukan, mulai dari mencari pekerjaan tambahan, membuka bisnis, berjualan online, maupun berinvestasi.

Nah, untuk mendapatkan bisnis yang mudah dilakukan, terjamin aman, biaya sangat terjangkau dan pasti menguntungkan, jadilah agen Fastpay dengan berbagai layanan yang akan membuatmu untung tiap hari. Dapatkan penghasilan tambahan sesuai yang kamu impikan sekarang juga bersama Fastpay.


Mau Gabung jadi Outlet Toko Modern Fastpay ? Dapatkan berbagai macam keuntungannya dan kelengkapan fiturnya. 8 LAYANAN hanya dalam 1 AKSES! KLIK DISINI

banner Wah! Ternyata Begini Cara Mengatur Keuangan Paling Jitu

Sebarkan artikel ini